Senin, 24 September 2012

Ingin Punya Usaha Toko Waralaba Alfamart di Doplang

Assalamualaikum semua, siang ini entah mengapa saya ingin menceritakan keinginan saya beberapa tahun terakhir ini. Saya tinggal di sebuah desa yang belum terlalu di kenal banyak orang yaitu di desa Doplang Kec. Jati Kab. Blora Jawa Tengah. Tanah kelahiran saya tercinta namun harus saya tinggalkan karena urusan pendidikan. Saya melanjutkan sekolah di Semarang, berharap ada perubahan nasib di banding dengan orang-orang desa saya yang lainnya. Keadaan di Semarang dengan di Doplang 180 derajat berbeda sangat jauh bahkan jauh sekali. Kemajuan teknologi serta perkembangan sumber daya baik manusia maupun yang lainnya membuat pola pikirku juga sedikit demi sedikit mengikuti perubahan. Di Semarang semua serba praktis, serba modern dan juga banyak sekali pengalaman yang tidak bisa saya ceritakan satu persatu. Namun ada satu pengalaman yang sampai saat ini masih saya simpan dan dari pengalaman itu saya mempunyai suatu keinginan besar. Keinginan yang nantinya ingin terwujud.
Karena saya tinggal di Semarang ikut Budhe, saya senang sekali kalau Budhe mengajak saya pergi berbelanja ke satu tempat perbelanjaan ke tempat perbelanjaan lain. Tapi dari banyaknya pusat perbelanjaan yang sering saya dan Budhe kunjungi, hanya satu yang nyantol di hati yaitu ketika berbelanja di Alfamart. Belanja di Alfamart saya merasakan terpuaskan oleh pelayanannya, produk-produknya juga ter update di samping itu juga MURAH tidak boros karena sudah jadi member Alfamart. Selain dekat dengan tempat tinggal, Alfamart juga menyediakan kebutuhan kita, dari peralatan mandi, memasak, kosmetik, obat-obatan dan masih banyak yang lainnya. Makanya dari dulu banget saya berfikir untuk bisa membuka gerai Alfamart di desa saya yang boleh dibilang ketinggalan . Saya sudah membaca-baca artikel tentang  waralaba Alfamart semua syarat sudah saya ketahui diantarnya yaitu :
  1. Lokasi yang strategis
  2. Merek yang sudah dikenal luas
  3. Pelayanan toko yang baik
  4. Pilihan produk yang tepat & berkualitas
  5. Harga yang pas
  6. Display yang menarik
  7. Promosi yang berkesinambungan 
Namun dari berbagai syarat di atas hanya satu yang terkendala yaitu modal. Saya memang bukan lahir di kalangan keluarga yang kaya atau cukup mampu, tapi juga tidak berkekurangan. Ingin sekali saya membuka Alfamart di desa saya. Untuk lokasi, lokasi yang strategis menurut saya adalah di perempatan jalan utama di desa saya, untuk produk - produk yang di kenal luas, Alfamart pastinya bisa membantu saya. Lalu utnuk mendapat pelayan toko nantinya rencana saya ingin mengajak anak-anak lulusan SMA untuk di trening dulu beberapa bulan biar mereka terbiasa. Jika membicarakan harga yang pas, pastinya bisa di dapat di Alfamart. Tampilan yang menarik ? gerai Alfamart  tidak kalah menariknya untuk di kunjungi, serta produk-produk tertentu yang di promosikan saya rasa juga akan berjalan dengan lancar.


 Namun setelah saya melihat syarat menjadi pemilik toko waralaba Alfamart, saya semakin lebih tertarik lagi. Berikut syaratnya :
  • WNI
  • Memilki Badan Usaha (PT/CV/Koperasi)
  • Sudah atau akan mempunyai lokasi usaha dengan luas 150 - 250 m2
  • Memenuhi persyaratan perijinan (ijin tetangga; ijin domisili; SIUP; TDP; NPWP & NPPKP; STPUW; IUTM (untuk daerah tertentu)
  • Bersedia mengikuti sistem & prosedur yang berlaku di Alfamart.
Tidak berat sebenarnya syarat yang diajukan namun, yang menjadi berat adalah berbicara modal. Mungkin itu salah saya, tidak punya modal ingin membuka toko Alfamart, mungkin saya terlihat aneh. Tapi saya berkeyakinan suatu saat di desa saya harus ada Alfamart di sana, walau mungkin itu bukan saya yang mendirikan. Mungkin dari pihak luar yang mempunyai penilain saya tentang prospek bagus membuka toko Alfamart di Doplang.
 
Berikut alasan umum mengapa kita harus memilih Alfamart ?
  1. Pertumbuhan toko PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) yang pesat
  2. Merek PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) yang sudah dikenal luas
  3. PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) melakukan bimbingan secara berkelanjutan serta memonitor secara periodik perkembangan toko-toko Alfamart milik seluruh mitranya.
  4. Berdasarkan riset AC Nielsen, PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart)lebih unggul dalam hal pelayanan dan promosi dibanding peritel lainnya.
  5. Indonesia merupakan lahan subur untuk mengembangkan bisnis waralaba selain karena potensi penduduk sangat besar dan beragam merupakan calon pembeli yang berlimpah dan PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) berada dilingkungan rumah masyarakat.
  6. PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) menerapkan standarisasi dan pengoperasian yang jelas (SOP)
  7. Tingkat keuntungan berusaha waralaba di PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) lebih tinggi ketimbang suku bunga deposito.
  8. PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) telah membentuk kekuatan ekonomi dalam jaringan distribusi
  9. PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) Terus melakukan inovasi dan pengembangan
  10. PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) banyak bekerja sama dengan principle besar di Indonesia
Sebenarnya lewat http://www.alfamartku.com/ , saya juga ingin mengajukan usulan waralaba, tetapi saya masih ragu, karena saya belum cukup modal.

Mungkin jika nanti Allah menitipkan jereki lebih untuk membuka usaha ini, pasti saya kan segera menghubungi Alfamart untuk membuka gerai di desa Doplang sana.Sebenarnya di kecamatan sebelah, sudah ada Alfamart, namun hanya di kecamatan saya yang belum ada Alfamart, makanya saya berfikir mungkin ini adalah peluang untuk mencoba berwaralaba di desa Doplang. Selain belum ada saingan, desa saya juga tergolong mudah mengikuti perkembangan. Nah sahabat semua, inilah keinginan yang ingin saya sampaikan. Semoga keinginan saya segera tercapai dan segera mendapat modal untuk membangunnya. Terima Kasih Alfamart, yang sudah memberikan pelayanan super extra untuk Kami para pelanggan setia Alfamart. Semoga Alfamart tetap menjadi yang nomor satu di Indonesia. Aamiin.

Semoga bermanfaat dan Wasalamualikum.

    2 komentar:

    JuraganFollowers.com SEO Kontes mengatakan...

    Hey bro / sis, yuk ikutan JuraganFollowers.com SEO Kontes. Pendaftaran dimulai hari ini. Berhadiah uang tunai.

    klik www.juraganfollowers.com/2012/12/seo-kontes.html

    Campoeng Cmoneng mengatakan...

    Terima kasih infonya mbak

     
    Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management